Berbagai Resep Kue Spesial Untuk Lebaran

InformasidanBerita. Akan posting artikel yang berhubungan dengan Bulan Ramadhan yaitu pada intinya Resep membuat kue spesial lebaran for you. Kebanyakan orang yang mempunyai kreatifitas dalam mengolah suatu resep, biasanya ia akan belajar dan terus belajar untuk mendapat resep spesial yang diingikan. Resep kali ini sangat mudah tidak rumit dan gampang untuk dipraktekan.

Memang sebagian orang ada yang suka serba praktis seperti membeli kue di pasar, Tapi jika anda merasa tidak puas dengan kue yang sudah siap saji, Anda wajib mencoba resep ini.

Dibawah ini ada beberapa resep kue untuk anda yang mungkin bisa menjadi sumber referensi membuat kue spesial untuk keluarga anda disaat Lebaran nanti seperti Nastar Nanas, Kue Putri Salju.

Ok ! langsung pada langkah yang pertama yang anda harus segera persiapkan dalam Berbagai Resep Kue Spesial Untuk Lebaran bahan, dan alatnya:




Bahan-bahan utama Nastar Nanas:
- 4 butir telur, ambil kuningnya
- Untuk bahan olesan: (2 butir kuning telur)
- Mentega butter atau margarin kurang lebih ½ kg
- Tepung terigu sebanyak ½ kg
- Gula halus untuk kue: 100 gr
- Gula pasir untuk selai: 300 gr
- Vanili: 1 bungkus
- Keju (Merek sesuaikan selera anda): 100 gr
- Nanas Matang: 1 buah
- Kayu manis: 1 buah potong kecil-kecil

Bahan Selai:
1.Kupas buah nanas yang akan dibuat selai, bersihkan, lalu parut
2.Masukkan dengan gula pasir dan aduk-aduk sampai matang dan menggumpal.
3.Setelah selai jadi, dinginkan kemudian dibuat bentuk bulat kecil sebagai isian.

Cara Membuat:
- Siapkan loyang berbentuk persegi panjang dan olesi dengan margarin
- Kocok 4 kuning telur dengan gula halus dan mentega hingga mengembang
- Masukkan parutan keju ke dalam adonan
- Masukkan terigu dan vanili
- Aduk-aduk hingga membentuk adonan yang bisa dibulatkan
- Bulatkan kue dengan tangan hingga berukuran bola-bola kecil.
- Masukkan bulatan selai ke dalam bulatan kue
- Olesi permukaan kue dengan kuning telur
- Susun kue di dalam loyang dan panggang di dalam oven sampai matang

Berbagai Resep Kue Spesial Untuk Lebaran cara membuat Kue Putri Salju sama dengan yang pertama paraktis, gampang dan mudah. Resep Kue Putri Salju adalah sejenis kue yang ditaburi dengan gula pasir diluarnya.



Bahan-bahan utama kue Putri Salju:
- 250 gr mentega tawar, bekukan
- 100 gr gula kastor
- 200 gr kacang mete, panggang, haluskan
- 250 gr terigu
- 150 gr gula bubuk u/ taburan aduk dg 1/2 sdt Vanili


Cara membuat kue Putri Salju:
- Kocok mentega dan gula pasir hingga pucat, tambahkan kacang mete, dan terigu, aduk rata.
- Bulatkan adonan, simpan dalam lemari es 30 menit.
- Bentuk bulan sabit, atur diloyang, panggan kira-kira 20 menit (suhu 160 derajat celcius)
- Gulingkan dan aduk kedalam gula bubuk.

Tambahan:
- Untuk mendapatkan kue yang garing dan lebih renyah maka lebih baik jika mentega dibekukan terlebih dahulu.
- Lebih tepat jika waktu keadaan panas kemudian baru ditaburin gula simpan ditempat yang sejuk. Dan setelah dingin baru diaduk di gula bubuk. Dengan cara ini maka putri salju akan terlihat lebih cantik berselimut gula dengan tebal.

Sekian dari saya semoga Berbagai Resep Kue Spesial Untuk Lebaran kali ini bermanfaat untuk anda.

Ditulis Oleh Inoelektronik.blogspot.com. Artikel terbaru berita elektronik 2012 baca disini:   Flash News Berita Elektronik